Peran Serta Masyarakat Dalam Kebijakan PPKM Terhadap Kehidupan Sosial Dan Ekonomi Masyarakat

  • Novita Listyaningrum Universitas 45 Mataram
  • Rinda Philona Universitas 45 Mataram
  • Made Suradana Universitas 45 Mataram

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimanakah  peran serta masyarakat dalam setiap kebijakan PPKM serta bagaimana dampak dari kebijakan PPKM tersebut dalam kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat Indonesia. Penelitian merupakan penelitian hukum normatif dengan pendekatan peraturan perundang-undangan dan konseptual serta metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan PPKM ini merupakan kebijakan yang dilakukan untuk mengatasi pandemi covid 19 dan dalam keadaan darurat sehingga peran serta masyarakat tidak dilibatkan secara maksimal.

Published
Jun 13, 2022
How to Cite
LISTYANINGRUM, Novita; PHILONA, Rinda; SURADANA, Made. Peran Serta Masyarakat Dalam Kebijakan PPKM Terhadap Kehidupan Sosial Dan Ekonomi Masyarakat. Unizar Law Review (ULR), [S.l.], v. 5, n. 1, june 2022. ISSN 2620-3839. Available at: <http://e-journal.unizar.ac.id/index.php/ulr/article/view/543>. Date accessed: 19 may 2024. doi: http://dx.doi.org/10.53726/ulr.v5i1.543.