Yunita Aprilina OPTIMASI POLA TANAM DI DAERAH IRIGASI EMBUNG DANASARI

  • yunita aprilina Program Studi Teknik Sipil unizar

Abstract

Air merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan manusia, hewan dan tumbuhan. Bagi manusia, air dapat dimanfaatkan untuk berbagai bidang seperti pertanian. Kebutuhan air bagi tanaman dapat diperoleh melalui sungai, waduk, dan dapat juga melalui tanah. Embung Danasari yang terletak di Desa Kerembong, kecamatan Janapria Kabupaten Lombok Tengah  awalnya bertujuan untuk mengatasi masalah ketersediaan air dalam memenuhi kebutuhan air untuk irigasi, sehingga mampu mengairi daerah irigasi yang berada di bawah elevasi embung tersebut.


Embung Danasari  memiliki luas  Catchment Area seluas 3.5 km² dengan kapasitas maksimum Embung sebesar 145.000 m3, dengan daerah layanan seluas 210 ha. Areal irigasi optimal yang mampu diairi Embung Danasari setiap tahunnya adalah 180 ha sawah dengan intensitas tanam sebesar 80,19 %. Setiap musim kemarau air yang tersedia tidak optimal untuk mengairi lahan pertanian disekitarnya. Pola tanam yang biasa dilakukan oleh masyarakat setempat yaitu : Padi - Palawija – Bero.


Optimasi pola tanam di daerah irigasi embung Danasari dilakukan dengan metode solver, dengan pola tanam alternatif yaitu : Padi – padi – tembakau, Padi – padi – jagung, dan padi – jagung – tembakau. Berdasarkan optimasi yang dilakukan, diperoleh hasil bahwa  potensi air yang ada pada Embung Danasari memberikan intensitas tanam maksimum pada sistem pola tanam padi – jagung – tembakau pada awal tanam November I sebesar 204,14%, dengan rincian luas tanam I sebesar 34,06 ha dengan intensitas tanamnya 16,22%, luas tanam II sebesar 210 ha dengan intensitas tanamnya 100%, luas tanam III sebesar 184,63 ha dengan intensitas tanamnya 204,14%.

Published
Mar 31, 2022
How to Cite
APRILINA, yunita. Yunita Aprilina OPTIMASI POLA TANAM DI DAERAH IRIGASI EMBUNG DANASARI. JURNAL HANDASAH, [S.l.], v. 2, n. 1, p. 28-41, mar. 2022. Available at: <https://e-journal.unizar.ac.id/index.php/handasah/article/view/647>. Date accessed: 19 may 2024.